TfMlGpA0TSd6GUd6GSGlBUM9BY==

PILKADES SERENTAK DI 67 DESA DI KARAWANG BERLANGSUNG AMAN DAN KONDUSIF

Karawang ( News ADS Radio, Cikampek ). Proses penyelenggaraan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di 67 desa secara serentak di Kabupaten Karawang berlangsung aman dan kondusif. Hal ini berdasarkan hasil pemantauan yang dilakukan oleh Bupati Karawang, H. Ade Swara dan juga Wakil Bupati, Cellica Nurachadiana, yang turun langsung untuk meninjau lokasi desa yang menyelenggarakan Pilkades di seluruh wilayah Kab. Karawang, Minggu (25/11).
Salah satu desa yang ditinjau langsung oleh Bupati Ade Swara tersebut adalah Desa Cicinde Selatan, Kecamatan Banyusari. Desa Cicinde Selatan sendiri merupakan salah satu desa penyelenggara Pilkades dengan jumlah calon kepala desa terbanyak, yaitu sebanyak 9 orang calon. Sembilan orang calon memperebutkan sekitar 4.727 hak pilih yang terdapat di desa Cicinde Selatan. Sedangkan guna mengantisipasi antrean panjang saat pelaksanaan pemilihan, pihak panitia turut menyediakan 9 pos porter dan 20 bilik suara, untuk digunakan dalam proses pemungutan suara.
Dari hasil monitoring yang dilakukan Bupati Ade Swara tersebut, pelaksanaan Pilkades di 67 desa tersebut berlangsung aman dan sangat kondusif. Warga masyarakat sekitar desa pun terlihat sangat antusias dalam mengikuti pesta demokrasi tingka desa tersebut. Bahkan, banyak dari antara masyarakat tersebut yang sudah antri dan datang ke lokasi pemilihan, sebelum dimulainya pelaksanaan pemungutan suara.
Bupati Karawang, H. Ade Swara memberikan apresiasi tersendiri kepada masyarakat desa yang ada di Kabupaten Karawang yang sangat antusias terhadap pelaksanaan Pilkades. “Untuk itu, saya mengucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat yang telah menggunakan hak pilihnya pada Pilkades kali ini, tentunya suara anda menjadi sangat menentukan terhadap arah perkembangan desa , maupun Karawang di masa yang akan datang,”tuturnya
Di sisi lain, kondusifnya proses pemungutan suara pada Pilkades Tahun 2012 membuat Bupati Ade Swara semakin yakin dan optimis bahwa penyelenggaran Pilkades akan senantiasa kondusif hingga saat pelantikan calon kepala desa terpilih. “Hal ini karena masyarakat Karawang saat ini sudah sangat dewasa dan memahami aturan-aturan yang ada,” jelasnya.
Sementara itu, selain meninjau secara bergantian desa-desa penyelenggara Pilkades oleh Bupati dan Wakil Bupati, pihak Pemerintah Kabupaten Karawang pun turut membagi tugas kepada para Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk memonitor secara langsung kondisi di lapangan dari mulai tahapan persiapan, hingga akhir perhitungan suara. Selain itu, guna menjamin situasi kondusif, Pemerintah Kabupaten Karawang juga turut bekerjasama dengan aparat terkait, seperti Polri, TNI, dan Satpol PP. News ADS Radio, Cikampek.

Type above and press Enter to search.