TfMlGpA0TSd6GUd6GSGlBUM9BY==

PERINGATI HARI AIDS SEDUNIA, RATUSAN REMAJA KARAWANG LAKUKAN LONG MARCH

Karawang ( News ADS Radio, Cikampek ). Dalam rangka memperingati Hari AIDS Sedunia, Ratusan remaja Karawang menggelar aksi long march di jalan protokol kota Karawang, Rabu (1/12). Aksi dimulai di Lapang Karang Pawitan menuju depan Kantor Pemda Karawang, bunderan Mega M - Ramayana, dan berakhir di GOR Panatayudha Karawang.

Pada Kesempatan ini Long March di ikuti juga oleh Ketua TP PKK Karawang Hj Nurlatifah Ade Swara, saat long march para remaja tersebut meneriakkan yel-yel anti seks bebas, serta menyebarkan pamflet-pamflet yang menjelaskan akan bahaya narkoba dan HIV/AIDS kepada masyarakat yang mereka temui.

Mereka selanjutnya membagikan selebaran dan memasangkan pita dan pin kepada masyarakat. Hal ini dilakukan agar masyarakat luas mengetahui akan bahaya HIV/AIDS dan ikut serta dalam upaya mencegah penyebarannya.

Ketua TP PKK sebelum mengikuti aksi long march tersebut mengatakan, mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada semua elemen yang telah terlibat dalam gerakan moral memperingati Hari AIDS Sedunia ini. "Ini menunjukkan bahwa masih ada kepedulian dari masyarakat, khususnya generasi muda untuk mencegah penyebaran HIV/AIDS," ujarnya.

Untuk itu Ketua TP PKK berharap bahwa dengan adanya gerakan moral ini dapat ikut memberi sugesti kepada masyarakat akan bahaya dari HIV/AIDS dan narkoba. "Sehingga mereka pun dapat turut serta dalam upaya pencegahan penyebaran HIV/AIDS di Kabupaten Karawang," tambahnya.

Sementara itu, aksi long march para remaja tersebut juga didukung oleh Pusat Informasi dan Konseling (PIK) Kesehatan Reproduksi Remaja serta Badan Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan (BKBPP) Kab. Karawang. News ADS Radio, Cikampek.

Type above and press Enter to search.